INTERNASIONALISASI WEBSITE UNTUK BRANDING DAN MARKETING FAKULTAS DAN PRODI

Keterangan Sumber Foto: 
Humas FBS UNY

Peran website sangat besar dalam mendukung branding dan promosi Fakultas dan Prodi di FBS UNY, sehingga kontennya pun harus bisa diakses oleh audience dalam maupun luar negeri. Hal ini sejalan dengan cita-cita UNY pada tahun 2025 menjadi Universitas Kelas Dunia. Dalam rangka tujuan tersebut Unit Humas dan Kerjasama FBS UNY pada hari Jumat (08/10/2021) menyelenggarakan Workshop Internsionalisasi Website yang melibatkan pimpinan Prodi dan pengelola website Prodi untuk mengupdate sekaligus menginternasionalisasikan website Prodi dan Fakultas. Narasumber kegiatan Ibu Ika Krismantari, M.A (Editorial The Conversation Indonesia), yang memberi materi tentan konten dan kebahasaan Website berbahasa Inggris dan Mas Rony K. Pratama (Pewara Dinamika Humas UNY), membawakan materi tentang aspek kebahasaan dan konten website berbahasa Indonesia Dalam paparannya Ibu Ika menuturkan bahwa website harus memenuhi kenyamanan pembaca, ada relevansi berita dengan pembaca, jadi tidak sekedar mempublish news, serta bisa menjawab kebutuhan global dari global comunity. Mas Rony K. Pratama menyampaikan tentang bagaimana menulis konten website yang ringkas, bernas, dan trengginas, bagimana konten dari website harus efektif tapi tetap berbobot, dan interaktif, serta tentu saja tampilannya harus menarik. Luaran yang diharapkan dari kegiatan ini adalah terciptanya website prodi dan fakultas yang informatif, komunikatif dan menarik yang mudah diakses tidak hanya audience dalam negeri tetapi juga luar negeri. Untuk itu sebagai kegiatan lanjutan akan dilakukan pengembangan web internasional versi Bahasa Inggris dengan pemilihan konten yang disesuaikan.(drsa)