FBS KUCURKAN 900 JUTA UNTUK PENELITIAN DAN PPM

FBS-Karangmalang. Badan Pertimbangan Penelitian dan PPM Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta (FBS UNY) pada Selasa, (10/05) telah mengumumkan judul-judul penelitian dan PPM yang diterima untuk didanai pada tahun anggaran 2016. Tercatat 90 judul penelitian dan 45 judul PPM diterima untuk dilaksanakan pada tahun 2016. Pada tahun ini terjadi kenaikan yang cukup signifikan baik pada jumlah proposal yang diterima untuk penelitian maupun PPM. Pada tahun sebelumnya tercatat hanya 70 judul penelitian dan 33 judul PPM yang diterima. Skim penelitian dan PPM pada tahun ini juga cukup beragam. Mulai dari penelitian dosen muda, penelitian berbantuan, institusional, keilmuan guru besar, payung, pengembangan, dan persiapan guru besar. Sedangkan skim PPM pada 2016 yaitu PPM berbasis riset, PPM institusional, wisata kampus, dan PPM kompetitif.

Anggaran yang dikucurkan pada 2016 juga cukup besar, mencapai 900 juta rupiah. Sistem penerimaan proposal penelitian dan PPM pada tahun ini juga sudah berbeda dengan tahun sebelumnya. Para dosen peneliti dan pengabdi yang mengusulkan penelitian dan PPM mulai 2016 harus menggunakan sistem online pada website http://simppm.lppm.uny.ac.id untuk mendaftarkan proposalnya. Sistem ini sudah berjalan baik dan dapat diakses secara lancar baik oleh dosen pengusul maupun reviewer. Melalui sistem ini, para pengusul dapat melihat hasil review dari dua orang reviewer yang telah ditunjuk. Hasil review ini dapat digunakan sebagai bahan perbaikan yang akan dibahas dalam seminar proposal. Berikut ini statistik skim penelitian dan PPM yang didanai dana DIPA FBS UNY 2016.

Judul-judul penelitian dan PPM yang didanai pada tahun 2016 selengkapnya dapat dilihat pada file tautan pada laman ini. (VIE)